Salam Pramuka!

Boyman adalah nama panggilan untuk Baden Powell (Bapak Pramuka Dunia) yang artinya laki-laki dewasa yang berjiwa muda. Buku Boyman ini didesain secara menarik, dilengkapi dengan gambar-gambar / ilustrasi yang berguna untuk kegiatan kepramukaan khususnya dan kegiatan di alam terbuka pada umumnya.

Buku ini mengajak kita untuk berpetualang di alam terbuka dengan keterampilan-keterampilan yang menantang. Keterbatasan buku-buku kepramukaan yang ada selama ini membuat buku Boyman ini pantas dimiliki. Petualangan besar telah menanti begitu Anda mulai membacanya..

Buku Boyman Ragam Latih Pramuka

Anda akan mempelajari banyak hal menarik, di antaranya:

  • Prinsip dasar kepramukaan dan metode kepramukaan
  • Berkemah, teori dan teknik hidup di alam bebas
  • Huruf Morse, cara mengirim dan menerima pesan Morse
  • Kompas (Penunjuk Arah Mata Angin)
  • Membaca peta
  • Tanda jejak dan mencari jejak
  • Simpul (tali temali)
  • Binatang sebagai bahan survival dan mengenal binatang beracun
  • dan masih banyak lagi!

Buku Boyman 2: Bukunya Para Garuda

Berisi materi-materi kepramukaan yang akan membantu para anggota Pramuka, baik Penggalang maupun Penegak untuk menyelesaikan Syarat-syarat Kecakapan Umum sebagai syarat menjadi seorang PRAMUKA GARUDA.

  • Kode kehormatan Pramuka
  • Teknik penjernihan air
  • Navigasi tanpa GPS
  • Mengepak perlengkapan dalam ransel
  • Cara berkemah supaya nyaman
  • Membaca cuaca
  • Alat informasi modern
  • Cara memilah dan mengolah sampah
  • Berbagai macam simpul dan ikatan
  • Menaksir tinggi, kecepatan arus air, kedalaman sungai
  • Cara membuat huruf sandi
  • dan masih banyak lagi!

Buku Boyman 3: Kembalinya Sang Macan

Buku terakhir dari Trilogi Boyman

Boyman 3 mengisahkan petualangan sebuah regu Pramuka Penggalang yang ingin menjadi Regu Tangguh, regu terbaik di pasukan. Kisah sosok seorang pembantu pembina yang masih muda, berdedikasi, loyal, sangat peduli, tidak memikirkan diri sendiri untuk melayani organisasi yang dicintainya, yaitu Gerakan Pramuka.

Dia menghadapi banyak tantangan seperti peserta didik yang belum berpengalaman dan cuaca bumi perkemahan yang kadang berubah ekstrim. Namun itu tidak menyurutkan semangat sang pembina muda menyelenggarakan kegiatan.

Buku Boyman 3 menyuguhkan keseruan kegiatan Pramuka, ditulis menggunakan bahasa popular dengan ciri khas menyertakan materi-materi tambahan tentang teknik-teknik dan pengetahuan kepramukaan.

Apa Kata Mereka

Setelah saya baca buku ini, banyak inspirasi dan bekal ilmu bagi anggota Pramuka dan penggiat alam bebas dalam beraktifitas. “Boyman” punya nilai lebih, dari isinya penuh makna, gambar-gambar dan sajiannya materinya tidak membosankan untuk dibaca berulang-ulang. Pantas kiranya setiap anggota Pramuka atau komunitas alam bebas untuk memilikinya. Selamat membaca.
Kak Dede Yusuf Macan Effendy
Saya senang ada seorang pembina seperti Kak Andri Bob yang mau menuliskan ilmunya melalui buku ini, dan isinya sangat bagus sekali untuk dipelajari oleh pembina dan peserta didik di tanah air.
Muh. Rosyid Wella, Spd., MT.
Pelatih Pembina Pramuka Kwarceb Luwu Timur, Kwarda Sulawesi Selatan
Buku ini berisikan materi-materi kegiatan kepramukaan yang lengkap dan sangat dibutuhkan oleh peserta didik dan para pembina di gugus depan. Saya berpendapat, buku ini merupakan bacaan wajib pembina pramuka.
Supriyadi
Dirut Wahaw Jakarta
Buku yang bagus untuk menambah wawasan tentang basic serta skill dalam kegiatan kepramukaan, saya percaya buku ini dapat meninkatkan kegiatan kepramukaan lebih maju di masa mendatang.
Aji Rachmat Purwanti, ST.
Ketua Sidux lembaga Studi ular Indonesia
Untuk menjadi anggota Pramuka yang baik, harus memiliki skill dan dasar-dasar kepramukaan yang benar. Melalui buku ini saya yakin baik anak didik maupun pembina akan mendapatkan tambahan ilmu dan pengalaman.
Drs. Suyahman, Msi., M.H.
Andalan Nasional Bidang Pendidikan dan Latihan
Buku tentang kegiatan kepramukaan yang sangat bagus, dan selayaknya kita ikut bangga dengan terbitnya buku Boyman ini. Selamat ya Kak Andri.
Harmidi, SE.
Sekretaris Kwarcab Natuna, Kwarda Kepulauan Riau
Buku yang sangat baik untuk kegiatan kepramukaan, yang ditulis oleh Putra Bangsa ini.
Mayor (Inf) Hery Heryadi
Kodam II Sriwijaya
Buku Boyman Ragam Latih Pramuka terbukti banyak membantu kepada banyak anggota Pramuka, baik dari Pelatih, pembina, Andalan dan peserta didik dalam berbagai kegiatannya. Karena terbitan seperti ini sangat jarang, maka buku ini cukup menjawab terhadap kebutuhan referensi anggota Gerakan pramuka, dan sebaiknya menjadi pegangan para Pelatih Pembina Pramuka, Pembina Pramuka, para andalan dan peserta didik.
Drs. H. M. Hatta Zainal, M. SI
Ketua Kwartir Daerah Kalimantan Timur
Kak Andri Bob adalah seorang pembina yang sederhana dan saya kagumi, karena dedikasi dan komitmennya terhadap kepramukaan nasional. Diakui atau tidak, Buku Pramuka Boyman Ragam Latih Pramuka adalah salah satu karya besar di bidang kepramukaan, yang pantas diapresiasi dan dihargai.
Drs. H. M. Idjudin, Sp. M.MPd.
Ketua Kwarcab Kab. Bandung, Kwarda Jawa Barat

Kenapa Buku Boyman?

Penulis

Andri Bob Sunardi adalah praktisi Pramuka Indonesia yang berpengalaman lebih dari 30 tahun

Isi

Sarat pengetahuan dan teknik-teknik kepramukaan yang akan membantu para anggota Pramuka

Bahasa

Ditulis dengan bahasa yang ringan, mudah dimengerti serta dilengkapi dengan gambar / ilustrasi yang menarik

Terbukti

Buku Pramuka yang populer, sudah terjual ribuan copy dan diakui sebagai salah satu buku "wajib" Pramuka Indonesia

Penerbit: Darma Utama, Bandung
Penulis: Andri Bob Sunardi
Edisi: 2016
Jumlah Halaman: 434 halaman
Stock: READY STOCK
Pengiriman dari: Bandung

Penerbit: Darma Utama, Bandung
Penulis: Andri Bob Sunardi
Edisi: 2016
Jumlah Halaman: 288 halaman
Stock: READY STOCK
Pengiriman dari: Bandung

Penerbit: Darma Utama, Bandung
Penulis: Andri Bob Sunardi
Edisi: 2022
Jumlah Halaman: 336 halaman
Stock: READY STOCK
Pengiriman dari: Bandung

BARU! Buku Boyman 3 telah terbit!